Selasa, 29 Desember 2009

PERSAMA I PENGGALANG SMP/MTS 2009





Kegiatan perkemahan merupakan salah satu kegiatan yang memiliki daya tarik tersendiri pada kepramukaan. Peserta didik sangat antusias sekali dengan kegiatan ini. Hal tersebut terlihat pula pada kegiatan Perkemahan Bersama ( PERSAMA) I Pramuka Penggalang SMP/MTs se Lintau Buo Utara yang digelar oleh Dewan Kerja Ranting (DKR) Kwartir Ranting 04.12 Gerakan Pramuka Lintau Buo Utara pada tanggal 24 – 26 Desember kemarin.

Acara ini dibuka secara resmi oleh Ka.Kwarran Lintau Buo Utara, Kak Desem Sumat Jawatri SPd yang hadir bersama Ka.Kwarrari Lintau Buo Utara, Kak Risman. Walaupun ditengah guyuran hujan, peserta tetap bersemangat untuk mengikuti upacara pembukaan Persama yang baru pertama kali di gelar di Kwarran Lintau Buo Utara.

Kegiatan yang adakan di Lapangan Sepak Bola SMA N 1 Lintau Buo ini diikuti oleh 4 dari 7 Gudep Penggalang SMP/MTs yang ada di LBU (Lintau Buo Utara-red) yaitu:
1. SMP N 1 Lintau Buo
2. SMP N 5 Lintau Buo
3. MTsM Mualimin Tanjung Bonai
4. MTsM Thawalib Lubuk Jantan

Beberapa kategori yang diperlombakan pada kegiatan persama ini diantaranya Teknik Kepramukaan, Cerdas Cermat, Lomba Pidato & Olahraga. Selain itu, peserta juga memperebutkan Piala Bergilir untuk juara umum dari Kamabiran Lintau Buo Utara.


Bersambung.......

1 komentar:

Anonim mengatakan...

mantap !!!
lanjutkan !!!